Ronaldo Terlibat Skandal Waria

Sumber : Liputan6.com



Belum lagi pulih dari cedera yang dialami, striker Brasil yang kini memperkuat AC Milan, Ronaldo, belum lama ini kembali membuat sensasi. Kali ini Ronaldo membuat heboh karena skandal keterlibatannya dengan waria di Brasil.

Insiden berawal saat striker Brasil itu berniat menghabiskan waktu dengan tiga perempuan panggilan. Belakangan baru disadari jika ketiga wanita itu bukan perempuan tulen melainkan waria. Menurut mereka, awalnya Ronaldo bersedia membayar biaya yang dihabiskan selama berada di sebuah hotel murah di daerah Rio de Janeiro. Namun salah seorang waria mengancam akan menyebarkan video berisi rekaman saat mereka di dalam kamar.

Waria tersebut meminta tebusan uang sekitar 50 ribu real atau setara dengan Rp 270 juta. Namun hal itu ditolak Ronaldo. Ketiga waria tersebut menuduh Ronaldo telah bertindak kekerasan atas diri mereka. Waria ini pun menunjukkan bukti berupa identitas diri Ronaldo.

Kasus ini telah ditangani oleh kepolisian setempat. Pesepakbola berkepala plontos ini pun sempat diperiksa di kantor kepolisian kecil di wilayah Rio de Janeiro. Dalam pemeriksaan itu, Ronaldo menyangkal tuduhan para waria. Sejauh ini polisi sepertinya lebih mempercayai keterangan yang dilayangkan striker AC Milan tersebut.(YNI)

Kekalahan dari United Perburuk Nasib Barca Musim ini

Sumber : MediaIndonesia.com



MANCHESTER--MI: Nasib Barcelona musim ini semakin memburuk setelah mereka dikalahkan Manchester United dalam leg

kedua babak semifinal Liga Champions, Selasa.

"Jelas sudah bahwa ini adalah musim yang buruk bagi kami," ujar pemain tengah Barcelona Xavi kepada para wartawan setelah kalah 0-1 di Old Trafford pada Rabu dinihari WIB.

"Usaha kami belum terbayarkan. Kami tidak mengerti mengapa, karena kami menciptakan sejumlah peluang namun belum dapat menyarangkan bola-bola itu ke gawang lawan."

Gol Paul Scholes memberi United kemenangan agregat 1-0 dan satu tempat dalam babak final Liga Chmapions di Moskow, Mei, meninggalkan Barcelona, yang hanya dapat gigit jari menyaksikan Real Madrid terus memimpin untuk

menjadi juara Liga Utama Spanyol (Liga Primera), pulang dengan tangan kosong.

Kiper Barca Victor Valdes, yang tidak memiliki kekuatan untuk menghentikan tembakan Scholes di menit ke-14, mengatakan, "Kami memberikan sesuatu tetapi mereka beruntung dengan tembakan tersebut yang masuk ke

gawang dan menjadi penentu kemenangan pertandingan itu."

Manchester United akan bermain melawan Chelsea atau Liverpool pada 21 Mei mendatang dalam babak final Liga Champions musim ini yang untuk pertama kalinya didominasi klub Inggris.

Bek United Mikael Silvestre, yang turun ke lapangan menggantikan Patrice Evra di menit-menit akhir pertandingan, mengatakan, "Pertandingan itu cukup menegangkan. Jika mereka juga mencetak gol maka kami harus

memasukkan sedikitnya dua gol."

"Namun penampilan juga tengah membaik, keseimbangan tim kami lebih baik dan kami seharusnya bermaian seperti ini setiap pekan," tambahnya

Daftar Website Untuk Template Blogger

Bosen ama template blog kamu yang gitu-gitu aja?
Sengaja ini saya kasih daftar web yang nyediain template buat blogger. 
Sementara segini dulu, untuk nanti pasti saya update.

btemplates.com

blogger-templates.blogspot.com
bloggertemplates.org
isnaini.com
freshbloggertemplates.blogspot.com
finalsense.com
bloggero.com


Hoka Hoka Bento Peduli Pendidikan Anak Indonesia

Sumber : Liputan6.com


Restoran cepat saji Hoka Hoka Bento membuktikan kepedulian terhadap pendidikan anak Indonesia sejak tujuh tahun silam melalui program sosial Hoka Hoka Bento. Perusahaan makanan khas Jepang itu mengumpulkan sumbangan dari penjualan agenda dan kalender tahunan kepada pelanggan. Dalam program amal Hoka Hoka Bento tahun ini terkumpul dana hingga lebih dari Rp 1,4 miliar.

Dengan dana tersebut, Hoka Hoka Bento melalui program Pundi Amal SCTV akan mendirikan 17 sekolah Semai Benih Bangsa (SBB) serta membina 182 SBB lainnya yang tersebar di Bekasi, Pondok Cabe, Cirebon, Pemalang, Purbalingga, dan Situbondo. Sumbangan itu juga terdiri atas fasilitas pendidikan seperti buku, alat peraga, seragam sekolah, dan dana operasional sebesar Rp 120 juta sampai Rp 150 juta. Sumbangan diserahkan langsung oleh Direktur Utama Hoka Hoka Bento, Hendra Arifin kepada Direktur Utama SCTV, Fofo Sariaatmadja, 21 April 2008 di Jakarta.

Menurut Hendra, Hoka Hoka Bento memang memang memfokuskan pendidikan anak sejak program sosial ini dijalankan pertama kali pada 2001. Sebab, pendidikan sangat penting untuk masa depan bangsa Indonesia. "Kita berharap lebih banyak lagi anak-anak bisa terdidik dengan baik di masa mendatang," ujar Hendra.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Operasional Hoka Hoka Bento Paulus Arifin berterima kasih kepada warga yang telah beramal melalui program sosial Hoka Hoka Bento. Adanya program ini, Paulus juga berharap banyak anak dapat tertolong untuk menikmati pendidikan layak.

Masyarakat, terutama konsumen Hoka Hoka Bento memang menyambut positif program sosial tersebut. Salah satunya Ruthnila Simorangkir. Ia mengaku bisa beramal sekaligus menikmati hidangan lezat saat mendatangi Hoka Hoka Bento yang mulai hadir di Jakarta pada 18 April 1985. "Dengan membeli kalender dan agenda, kita bisa berpartipasi untuk pendidikan anak," kata Ruthnila.(RMA/Tim Usaha Anda)

Hoka Hoka Bento
PT Eka Bogainti
Jalan Raya Poncol Nomor 2 RT 09/ RW 09, Ciracas
Jakarta Timur 13740, Indonesia
Telepon : (021) 8711 234
Faksimili : (021) 8700444-5
Website : www.hokahokabento.co.id

Band d’Masiv Bangkitkan Histeria

Sumber : PikiranRakyat




TIDAK sia-sia perjuangan Rian, vokalis d’ Masiv dan kawan-kawannya malam itu. Meski harus kehabisan suara seusai menyanyikan tujuh lagu, Rian mengaku puas dengan sambutan meriah yang diberikan penggemarnya pada penampilannya pada acara "A Mild Live Saturday Night Fever" di Fame Stasion, Sabtu (26/4) malam.
Band d’Masiv memang masih terbilang baru di belantika musik Indonesia. Namun band yang matang di ajang festival ini memiliki skill dan aksi panggung sangat memukau. Mengusung aliran pop, penampilan Rian (vokal), Riki (gitar), Rama (gitar), Rai (bass), dan Wahyu (drum) tidak kalah atraktif dengan band-band cadas.
Tujuh lagu mereka bawakan dari album perdana bertajuk "Perubahan", tak satu pun luput dari sambutan hangat penonton yang sebagian besar kalangan anak muda. Nomor "Sebelah Mata" menjadi pembuka penampilan d’Masiv mampu membawa penonton berjingkrak mengikuti irama yang energik. Suasana semakin hangat saat mereka menyuguhkan "Diam Tanpa Kata", disusul "Merindukanmu" menjadikan penonton larut dalam suasana romantis. Tak sedikit penonton yang datang bersama pasangan mereka, terbawa emosi oleh lagu ini.
Momen penuh romansa terus mengalir bersama lagu "Di Antara Kalian" yang ditunjang dukungan tata cahaya Fame Station sehingga mampu memanjakan penonton. Rian juga sempat menceritakan proses terciptanya lagu ini. "Dulu aku pernah jatuh cinta pada seorang gadis, tetapi dia sudah punya pacar," kata Rian.
Lagu "Ilfil" (Manusia Tak Berharga) disusul bagian reffrain "Tak Bisa Hidup Tanpamu", tembang yang membawa d’Masiv menjuarai ajang "A Mild Live 2007" langsung disambut meriah penonton. Tanpa diminta, penggemar mereka langsung mengikuti setiap bait lirik yang dinyanyikan Rian. Tepuk tangan dan jerit histeris penonton juga sontak bergema tatkala Rian menyanyikan bait pertama lagu ini.
Suasana serupa juga terjadi saat lagu andalan "Cinta Ini Membunuhku" penonton benar-benar berteriak dengan bebas sebagai respons rasa penasaran, apalagi lagu ini menjadi penutup penampilan malam itu. Meski ikut bernyanyi dari awal sampai akhir, penonton masih belum puas. Rian cs. akhirnya terpaksa mengulang reffrain terakhir lagu ini beberapa kali untuk memuaskan penonton.
Alhasil, saat diwawancarai, Rian tidak bisa banyak bicara karena suaranya kehabisan. Dengan nada sangat serak, Rian mengatakan bahwa kejadian seperti ini juga pernah terjadi dalam konser tur promo d`Masiv di beberapa kota di Indonesia. Antusiasme penonton mengharuskan Rian dan kawan-kawan bekerja ekstrakeras untuk memuaskan penggemarnya.
Di Semarang, Rian bahkan sempat sakit dan tidak mampu bersuara. "Waktu itu sorenya aku sakit, padahal malam harus manggung," tutur Rian. Beruntung, Rian segera berobat ke rumah sakit dan sempat disuntik sehingga konser tetap berjalan. "Setelah konser, suaraku benar-benar habis dan aku nggak bisa ngomong sedikit pun waktu itu," ungkap Rian.
Tujuh kali "nembak"
Tidak bisa dimungkiri, nama grup d`Masiv melesat di kancah musik dalam negeri lewat hits mereka "Cinta Ini Membunuhku". Sebagian besar penonton di Fame Station mengatakan bahwa kekurangan lagu ini terletak pada liriknya.
Akan tetapi, di balik lagu ini, Rian, sang vokalis ternyata memiliki pengalaman asmara yang cukup pahit. Pengalaman kemudian dicurahkan dalam lirik lagu yang bertema percintaan ini. Rian mengaku dirinya pernah jatuh cinta pada seorang gadis. Tidak sedikit pengorbanan yang Rian berikan untuk gadis itu. "Dulu aku rela berbuat apa saja untuk dia, tetapi tetap tidak ada respons," ujar Rian mengenang. Rian akhirnya menuangkannya dalam lagu. Alhasil "Cinta Ini Membunuhku" yang justru menjadi lagu andalan d`Masiv saat ini. (Handri Handriansyah)***

Direkomendasi Sesat, Ahmadiyah Tempuh Jalur Hukum

Sumber : Liputan6.com

Jakarta: Suasana di markas Ahmadiyah di kawasan Cideng, Jakarta Pusat, tampak sepi sejak Kamis (17/4) pagi hingga siang. Tak ada kegiatan apa pun. Namun, menurut juru bicara Jemaah Ahmadiyah Zafrullah Ahmad Pontoh, pihaknya tetap menyatakan segala aktivitas mereka tetap berjalan normal. Padahal, sebelumnya, Badan Koordinasi Pengawas Aliran Kepercayaan Masyarakat Kejaksaan Agung (Bakor Pakem Kejagung) merekomendasikan Ahmadiyah menghentikan aktivitasnya. Atas permintaan itu, Jemaah Ahmadiyah berencana melakukan upaya hukum.
Kemarin, Bakor Pakem Kejagung telah mengeluarkan rekomendasi sesat dan memberi peringatan keras kepada Jemaah Ahmadiyah Indonesia untuk menghentikan kegiatannya. Rekomendasi ini ditujukan kepada Jaksa Agung, Menteri Agama, dan Menteri Dalam Negeri [baca: Jemaah Ahmadiyah Diminta Hentikan Kegiatan].
Rekomendasi ini keluar setelah proses pemantauan selama tiga bulan, Jemaah Ahmadiyah Indonesia dianggap menyimpang dari pokok-pokok ajaran agama Islam. Mereka tidak mengakui Nabi Muhammad SAW sebagai nabi terakhir. Selain itu, Ahmadiyah yang memiliki jutaan pengikut di Tanah Air juga memiliki kitab Taskirah.(ANS/Tim Liputan 6 SCTV)

Sudan Kutuk Laporan AS Soal HAM Dunia

Sumber : KapanLagi.com

Kementerian Luar Negeri Sudan, Rabu, mengutuk laporan tahunan pemerintah AS mengenai kondisi hak asasi manusia (HAM) di dunia, dan menggambarkannya sebagai tidak objektif.
Dalam suatu pernyataan, Kementerian Luar Negeri Sudan menyatakan laporan tersebut tak memiliki hubungan dengan situasi HAM di dunia, dan menambahkan laporan itu bersifat politik serta mencerminkan hubungan politik pemerintah AS dengan negara lain.

Pernyataan tersebut mencela upaya AS karena memanfaatkan masalah HAM untuk menjalankan agendanya sendiri atas negara yang tak tunduk pada dikte Amerika.
Pernyataan itu menegaskan kembali kepatuhan Sudan pada prinsip HAM yang termaktub dalam peraturan nasional berkaitan dengan dan diambil dari ajaran agama.
Laporan AS tersebut, katanya, tak mengacuhkan peningkatan kondisi HAM di Sudan dan penghargaan yang diumumkan beberapa organisasi internasional atas peningkatan yang dicapai berkaitan dengan itu di negara Afrika itu.

Pernyataan tersebut menegaskan pemerintah Sudan tak pernah ragu dalam mensahkan prosedur hukum terhadap orang-orang yang melakukan pelanggaran HAM di Dardur. Ditambahkannya, pemerintah telah membuat perubahan dalam sejumlah peraturan nasional guna menghadapi konvensi dan kesepakatan internasional mengenai HAM.
Pernyataan itu menyatakan bahwa Sudan telah menandatangani sebagian besar kesepakatan internasional HAM dan tetap berminat pada penerapan kesepakatan tersebut di lapangan.
Kementerian itu menyatakan bahwa pemerintah Sudan telah memberlakukan sistem perlindungan di kamp pengungsi di Darfur dan mendirikan lembaga polisi masyarakat dan memberi kebebasan bergerak penuh di Darfur bagi tim PBB urusan HAM.


Pernyataan tersebut, yang menyebut AS sebagai negara pelanggar HAM terbesar, menunjuk kepada penjara rahasia yang didirikan AS di sejumlah negara dan penculikan orang tak bersalah untuk mengirim mereka ke tempat penyiksaan di berbagai negara yang menganggap mereka sebagai orang-orang yang dicari.
Pernyataan itu mengutuk praktek dan situasi di pangkalan militer Guantanamo di Kuba dan penjara Abu-Gureib di Irak, selain sikap bias AS terhadap Israel sehubungan dengan agresi negara Yahudi tersebut ke Lebanon dan kebungkaman yang dipraktekkan AS mengenai pembantaian terhadap perempuan, orang tua dan anak-anak yang tak berdosa di Jalur Gaza dan wilayah lain Palestina.

Menurut pernyataan itu, pelanggaran HAM AS tak terbatas pada Palestina, Irak, Afghanistan dan Somalia, tapi bahkan meluas hingga mencakup orang Amerika dari kelompok ras dan agama minoritas dan umat Muslim di Amerika Serikat. (*/cax)