Tanpa atau Dengan Wang Chen, Indonesia Siap Hadapi Hong Kong




JAKARTA--MI: Dengan atau tanpa kehadiran Wang Chen, Indonesia siap hadapi Hong Kong di perempatfinal Piala Thomas dan Uber di Istora Senayan, Jakarta, 11-18 Mei. Wang Chen dan Yip Pui Yin merupakan dua tunggal Hongkong yang sulit ditundukan oleh pemain Indonesia.

"Kalau tidak ada Wang Chen, untung untuk Indonesia. Kalau ada ya sudah, kita berupaya sebaiknya," kata pelatih tunggal putri Marleve Mainaky disela sesi latihan di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (13/5). "Poin Hong Kong itu dari dua pemain itu. Untuk ganda Indonesia masih unggul bisa rebut poin ari situ."

Wang Chen pada dua hari penyisihan tidak hadir. Menurut kepala pelatih Hong Kong Chan Chi Choi, wang Chen tidak hadir karena cedera.

Dua tunggal Indonesia, Maria Kristin dan Adriyanti Firdasari, prestasinya masih di bawah duo Hong Kong itu. Beberapa kali perjumpaan pemain Indonesia dan Hongkong, lebih banyak dimenangkan Hong Kong.

Dilihat dari pertemuan Maria dengan Wang Chen, dua pertemuan mereka selalu dimenangkan oleh Wang Chen. Sama hal ketika berjumpa dengan Yip, juga dimenangkan oleh Yip. Yip, selain mengalakan Maria 1-0, tapi juga menundukan Firda -panggilan akrab Firdasari- dengan rekor yang sama.

"Kalau anak-anak tetap main bagus seperti semalam (Senin 12/5, melawan Belanda), kita bisa rebut poin," kata Marleve.

Sedangkan pemain tunggal Hong Kong lainnya, Mong Kwan Yi dan Ng Ka Shun serta Chan Tsz Ka, kekuatannya belum bisa diprediksi. Secara peringkat, Indonesia lebih baik. Namun melihat pertandingan di babak penyisihan melawan Korea, menurut Marleve mereka bermain bagus.

"Kalau tidak ada Wang Chen, Yip tunggal satu. Tunggal dua dan tiganya masih belum tau. Tapi penampilan mereka semalam bagus," tukas Marleve.


Sumber : MediaIndonesia.com

0 comments: